BANJARMASIN, harianpaparazzi.com – Mantan Dewan Penasihat PWI Pusat yang juga mantan Dirut Jawa Pos Group, Dahlan Iskan hadir di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) mengikuti peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025.
Kabar hadirnya Dahlan Iskan yang juga Ketua SPS tiga periode ke Banjarmasin dikutip Ketua PWI Aceh dari WAG Bragasolid—grup tempat berkumpulnya Ketua PWI se-Indonesia.
Informasi dari salah seorang anggota grup, Firdaus yang diposting pukul 20.43 WIB, Jumat, 7 Februari 2025 menulis:
“Wartawan Indonesia dipastikan kenal dengan sosok tokoh pers Indonesia, Pak Dahlan Iskan (DI). Jumat, 7 Februari 2025, beliau sudah hadir di Banjarmasin menghadiri rangkaian Hari pers nasional (HPN) 2025 di Banjarmasin Kalsel. Sehat Selalu senior kami dan salam sehat untuk pers Indonesia. Sukseskan HPN yang telah bapak hadiri.”
Hingga saat ini atau H-2 menjelang acara puncak, delegasi dari seluruh Indonesia terus berdatangan ke Banjarmasin.
Informasi terbaru menyebutkan, Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan hadir pada acara puncak di Banjarbaru, Minggu, 9 Februari 2025. (rel)