Menu

Mode Gelap
Migas Aceh di Dua Meja: Antara Tata Kelola yang Kuat dan Inisiatif Energi Bersih JMSI Pusat: Opini di Media Bagian dari Kerja Pers, Laporan USK Dinilai Salah Tempat Polres Aceh Utara Bongkar Jaringan Penipuan Konvensional: Modus Jual Nama Polisi hingga Janji PNS Polres Aceh Utara Musnahkan 73 Kg Ganja, Kapolri Tekankan Pelayanan Pro Rakyat Gubernur Aceh Pimpin Upacara Hari Bhayangkara di Blang Padang PTPL Harapan Di antara Janji Direksi Baru

News

Ketum PWI Pusat Buka Pelatihan Pers Kampus PWI-LSPR, Disambut Antusias Mahasiswa Se-Jabodetabek

badge-check


					Ketum PWI Pusat Buka Pelatihan Pers Kampus PWI-LSPR, Disambut Antusias Mahasiswa Se-Jabodetabek Perbesar

Jakarta, harianpaparazzi.com — Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun membuka Pelatihan Pers Kampus PWI- LSPR Institute, Sabtu (21/9/2024) pagi bertempat di Prof. Dr. Djausman Auditorium & Performance Hall, Kampus B LSPR Institute, Sudirman Park, Jakarta. Kegiatan ini merupakan satu rangkaian dengan Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024 disambut antusias oleh mahasiswa pegiat pers kampus se-Jabodetabek.

“Anugerah Adinegoro adalah ajang penghargaan jurnalistik tertinggi di Indonesia. Pemenang Adinegoro mencerminkan karya jurnalistik nomor satu,”ujar Hendry Ch Bangun saat membuka pelatihan yang diikuti 100 peserta dari sekitar 15 kampus perguruan tinggi di Jabodetabek. Pelatihan ini dengan tema “Showing The Adinegoro Spirit Toward A Global Campus” ini dimaksudkan guna mengembangkan kemampuan dan ketrampilan mahasiswa di bidang jurnalistik.

Diharapkan dengan kerjasama PWI dengan LSPR dapat mempopulerkan spirit jurnalistik Adinegoro. Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024 akan memperebutkan hadiah ratusan juta rupiah untuk lima juara kategori utama dan dua pemenang penghargaan khusus.

Tahun 2024, Anugerah Jurnalistik Adinegoro mengajak pers kampus di Indonesia untuk meraih Penghargaan Khusus. Penghargaan ini menyambut gairah jurnalisme di kampus-kampus dan mendorong minat kaum melenial dan Generasi Z terhadap jurnalisme dan kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya.

Tema Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024 adalah Pers dan Demokrasi, sedangkan untuk pers kampus dan jurnalisme warga adalah Gen Z Peduli Jadi Warga Dunia.

Saat membuka Pelatihan Pers Kampus, Ketum PWI Pusat Hendry Ch Bangun dengan bangga menggumumkan bahwasanya dalam rangka Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2024, PWI bekerja sama dengan LSPR Institute akan mengadakan lomba Penghargaan Khusus Pers Kampus.

Dikatakan, pemenang lomba ini akan berkesempatan mendapatkan total hadiah puluhan juta rupiah serta bea siswa penuh S2 di LSPR bagi yang terpilih menjadi juara utama.

“Kami berharap kesempatan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh seluruh rekan-rekan pers kampus,”ujar Ketum PWI Pusat Hendry Ch Bangun.

Hadir pula pada acara pembukaan Pelatihan Pers Kampus, Dekan Fakultas Komunikasi Institute Komunikasi & Bisnis LSPR, Dr Sri Ulya Suskarwati, MSi.

Ariadne Khatarina dari Pers Kampus Politeknik Tempo mengatakan tertarik mengikuti Pelatihan Pers Kampus PWI-LSPR karena ingin memperdalam soal jurnalistik, apalagi pers di kampus kami terhitung baru setahun berdiri.

Hal senada juga diungkapkan oleh pegiat Pers Kampus lainnya, seperti Sayo Nicky Sae dari Koran Kampus IPB University; kemudian dari Komunitas Jurnalistik Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) dan Reza Indrayana, Pembina Pers Kampus di Universitas Budhi Dharma Tangerang.

“Saya dan teman-teman sangat tertarik mengikuti pelatihan ini memperdalam ketrampilan jurnalistik. Karena kami aktif dalam kegiatan Pers Kampus di IPB,”ujar Sayo Nicky Sae.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Tingkatkan Kapasitas Digital UMKM Kuliner di Bekasi, Tim UNDIRA Gelar Pelatihan Konten Kreatif di Instagram dan TikTok

11 Juli 2025 - 17:53 WIB

Air Tak Mengalir, Iuran Tetap Mengucur: PDAM Tirta Pase Raup Rp6,36 Miliar Setahun dari Biaya Tetap

11 Juli 2025 - 16:43 WIB

Dirjen Bina Bangda: Daerah Punya Peran Strategis dalam Penguatan Ekonomi Kreatif

11 Juli 2025 - 11:11 WIB

Restuardy Daud: Pengentasan Kemiskinan Harus Tepat Sasaran dan Terintegrasi

10 Juli 2025 - 11:14 WIB

Kapolri Tegaskan Komitmen Polri Dukung Ketahanan Pangan Lewat Penanaman Jagung Serentak di Grobogan

9 Juli 2025 - 21:06 WIB

Trending di News