Menu

Mode Gelap
Kasie Propam Polres Lhokseumawe Pimpin Giat Gaktiblin di Polsek Blang Mangat Kebakaran Melanda 10 Unit Ruko Semi Permanen di Aceh Utara Puluhan Jurnalis Pase Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran Polri siap menyasar jaringan Narkotika perairan Internasional melalui SATPOLAIRUD Kecelakaan Kerja, Basarnas Aceh Evakuasi 1 Orang Crew Kapal Tanker MV. Ocean Virginia Berbendera Panama 10 Rumah di Bener Meriah Ludes Dilalap “si Jago Merah”

Headline

Kapolri: Berkat Stabilitas Kamtibmas, Daya Saing Indonesia Lampaui Negara Maju

badge-check


					Kapolri: Berkat Stabilitas Kamtibmas, Daya Saing Indonesia Lampaui Negara Maju Perbesar

Jakarta, harianpaparazzi.com — Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo membeberkan capaian lembaganya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Berkat stabilitas kamtibmas, daya saing Indonesia di tingkat dunia menjadi melampaui negara-negara maju.

“Pertumbuhan ekonomi dapat berjalan apabila stabilitas kamtibmas bisa terjaga,” ujar Kapolri dalam rapat bersama Komisi III DPR, Jakarta, Senin (11/11/24).

Kapolri bersyukur keamanan di Indonesia bisa terjaga. Capaian itu berkat kerja sama yang baik antara Polri dengan seluruh kementerian dan lembaga yang ada. Situasi yang aman ini juga berdampak ke investasi yang naik dan melampaui target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

“Realisasi investasi tahun 2020 sampai 2024 ini melampaui target dari RPJMN,” tegas Kapolri.

Pada 2020, lampauan investasi mencapai 1,11% di atas target RPJMN. Untuk Januari sampai September 2024 ini, investasi mencapai 1,78% di atas target RPJMN.

Alhasil, kata Kapolri, Indonesia bisa melampaui negara-negara maju dalam hal daya saing. Pemeringkatan ini dibikin oleh International Institute for Management Development tahun 2024.

“Berdasarkan hasil dari penelitian dari International Institute for Management Development, terkait dengan World Competitiveness Ranking, ini juga mengalami peningkatan dari ranking 34 menjadi 27. Kita berada di atas beberapa negara maju antara lain Inggris, Prancis, dan Jepang,” jelas Kapolri.

Menurut Kapolri, pencapaian ini membuat institusi yang dipimpinnya semakin bersemangat untuk menjaga keamanan. Sebab, aspek keamanan ini menjadi hal yang penting dalam pembangunan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Geruduk Kantor Bupati Aceh Tenggara, Aliansi Sepuluh Pemuda Tuntut Keterbukaan dalam Perekrutan PPPK

24 Januari 2025 - 17:59 WIB

Oknum Kabid di BKPSDM Aceh Utara Dituding Pungli ASN

22 Januari 2025 - 20:28 WIB

Barisan Sepuluh Pemuda Desak Polres Agara Tuntaskan Kasus Dugaan Malapraktik di RSUD Sahudin

10 Januari 2025 - 21:33 WIB

Hasil Lanjutan Sidang KKEP, Polri Tegas Tangani Kasus di Event DWP 2024

3 Januari 2025 - 12:48 WIB

Hadiri Perayaan Natal Nasional, Presiden Prabowo Sampaikan Terima Kasih ke Kapolri dan Panglima TNI

29 Desember 2024 - 13:49 WIB

Trending di Headline