Menu

Mode Gelap
Uji Trafik Jalan Elak Lhokseumawe Sukses, Proyek Box Culvert Rp4,8 Miliar Segera Rampung Geuchik Blang Aman Diduga Langgar Hukum: Minta 2,5 Persen, Tolak Tanda Tangan, dan Tekan Wartawan Selama 12 Tahun, Mutia Sari Antar Pasien dan Anak Yatim dengan Mobil Pribadi: “Mungkin Ini Rezeki Orang Lain” Polres Limpahkan Kasus Pembunuhan Berantai ke Kejaksaan Negeri Aceh Tenggara Dua Narapidana Lapas Kutacane Kedapatan Simpan 5 Gram Sabu RSU Cut Mutia Buka Layanan Cath Lab, Harapan Baru Bagi Penderita Jantung di Aceh Utara

Aceh

Meminimalisir Kerawanan Pilkada, Panwaslih Aceh Tenggara Gelar Bimtek Bersama 441 PTPS

badge-check


					Komisioner Panwaslih bersama 441 PTPS di Opprom sekdakab Aceh Tenggara Perbesar

Komisioner Panwaslih bersama 441 PTPS di Opprom sekdakab Aceh Tenggara

Aceh Tenggara, harianpaparazzi.com – Menghadapi potensi kerawanan dalam pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara di Pilkada 2024, Panwaslih kabupaten Aceh Tenggara mengadakan bimbingan teknis (bimtek) bagi Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS).

Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Aceh Tenggara, menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas terhadap 441 anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kabupaten Aceh Tenggara, di Gedung Aula Sekdakab Aceh Tenggara, Selasa (19/11/2024).

Dalam acara Bimtek tersebut, turut dihadiri langsung oleh Ketua Bawaslu kabupaten Aceh Tenggara (Eka Prasetya Lubis), ketua Panwaslih Aceh Tenggara (Kaman Sori), dan sekretaris Panwaslih (Aswin).

Dalam kata sambutannya, “Kaman Sori selaku ketua Panwaslih Aceh Tenggara, menegaskan kepada seluruh anggota PTPS (441) PTPS, jangan pernah merasa takut diintimidasi dari pihak manapun, tolong awasi tahapan, seperti surat suara dan perhitungan surat suara nantinya di setiap masing-masing wilayah kita bekerja,” tegas Kaman Sori.

“Melalui bimtek ini, PTPS diharapkan semakin siap menjalankan tugasnya, mulai dari masa tenang hingga pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara. Koordinasi yang baik dengan KPPS juga menjadi kunci keberhasilan,” ungkap Kaman Sori

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Aceh Tenggara Eka Juanda Lubis, yang juga selaku Nara sumber dalam kegiatan Bimtek tersebut mengatakan, peran badan Ad Hock sangat penting dalam menjaga dan mengawasi jalannya Pilkada di tingkat TPS.

“Bimtek ini bertujuan untuk pemantapan kapasitas pengawasan badan Ad Hoc PTPS se-Kabupaten Aceh Tenggara dalam mengawal Pilkada 2024, yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang,” kata pemuda yang akrab disapa dengan Eka.

Ia Melanjutkan, Bimtek ini memberikan arahan dan cara kerja PTPS pada Pilkada pada tanggal 27 November 2024 nantinya, PTPS juga dibekali dengan ilmu agar tidak salah menanggapi dan menghadapi permasalahan dan penyelesaian sengketa pemilu dan permasalahan di TPS.

“Bimtek ini untuk memperkuat dan menambah ilmu pada PTPS pada hari pencoblosan nanti,” tutupnya. (Azhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polres Aceh Tenggara Limpahkan Tersangka dan Barang Bukti Pencurian Trafo ke Kejaksaan

1 November 2025 - 11:31 WIB

Uji Trafik Jalan Elak Lhokseumawe Sukses, Proyek Box Culvert Rp4,8 Miliar Segera Rampung

31 Oktober 2025 - 19:54 WIB

YARA Kecam Tindakan Penganiayaan oleh Wabup Pijay.

31 Oktober 2025 - 12:14 WIB

Geuchik Blang Aman Mengancam Wartawan Gara-gara Pemberitaan Pungutan Tanah 2,5 Persen

29 Oktober 2025 - 20:19 WIB

Jelang HUT Brimob ke-80, Batalyon B Pelopor Gelar Bakti Religi dan Pembersihan Makam Habib Bugak di Bireuen.

29 Oktober 2025 - 15:35 WIB

Trending di Aceh