Menu

Mode Gelap
Menguak Krisis Air Bersih Kuala Simpang: Dua Jam Mengalir, Lima Hari Menunggu Kabar Gubernur Aceh Nikah Lagi Beredar di Medsos, Pemerintah Aceh Belum Beri Klarifikasi Diduga Tanpa Izin Camat dan Pemkab, Geuchik di Nibong Ikuti Bimtek Tertutup ke Medan, Per Desa Dipungut Rp15 Juta Begini Cara Warga Aceh Timur Akhirnya Mendapat Air Minum Layak Pascabanjir Menguak Keadaan di Kuala Simpang: Dua Bulan Pascabanjir, Lumpur dan Sampah Masih Mengurung Permukiman Warga Menunggu Bantuan di Tengah Lumpur, Jerit Pengungsi Baktiya di Tanggap Darurat Keempat

Sumut

Polres Batubara Tunjukkan Solidaritas, Hadiri Prosesi Duka Bhayangkari

badge-check


					Polres Batubara Tunjukkan Solidaritas, Hadiri Prosesi Duka Bhayangkari Perbesar

Batubara, Harianpaparazzi.com | Kapolres Batubara AKBP Taufik Hidayat Tayeb, S.H., S.I.K., bersama para Pejabat Utama (PJU) Polres Batubara dan Bhayangkari Cabang Batubara, melayat ke rumah duka di Asrama Polisi (Aspol) Tanjung Tiram pada Kamis (21/11/2024). Kehadiran mereka merupakan bentuk duka cita atas wafatnya Dewi TM Br. Sianturi, istri dari Aiptu Edison Sihombing, anggota Polsek Labuhan Ruku.

Almarhumah Dewi TM Br. Sianturi tutup usia pada umur 52 tahun di kediamannya di Asrama Polsek Labuhan Ruku, Jalan Imam Bonjol, Lingkungan III, Kelurahan Labuhan Ruku, Kecamatan Talawi. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar Polres Batubara, terutama bagi Bhayangkari yang kehilangan salah satu anggotanya yang dikenal baik hati.

Kapolres Batubara AKBP Taufik Hidayat Tayeb menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas kehilangan ini. “Kami segenap keluarga besar Polres Batubara turut berduka cita. Beliau adalah seorang ibu Bhayangkari yang penuh dedikasi dan kebaikan. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” ujar Kapolres melalui Kasi Humas AKP A.H Sagala.

Hadir dalam prosesi melayat tersebut antara lain Waka Polres Batubara Kompol Imam Alryuddin, S.H., M.H., Kabag SDM Kompol Dahrun, S.H., Kapolsek Labuhan Ruku AKP Cecep Suhendra, serta sejumlah personel Polsek Labuhan Ruku dan Bhayangkari Polres Batubara.

Selain memberikan doa dan dukungan moril kepada keluarga almarhumah, rombongan juga menyampaikan penghormatan terakhir sebagai wujud solidaritas dan kekeluargaan di lingkungan Polri.

Kehadiran para pejabat Polres dan Bhayangkari tersebut menunjukkan semangat kebersamaan dan dukungan yang kuat di antara keluarga besar Polri dalam menghadapi cobaan dan kehilangan. Kapolres berharap, semangat persaudaraan ini terus terjalin dalam setiap keadaan.

“Semoga beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga besar Polri selalu menjaga nilai-nilai kebersamaan dalam duka maupun suka,” pungkasnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Syahnan : PT SAS Masih Beroperasi, Sikap Bupati Batu Bara Dinilai Tidak Tegas

8 Januari 2026 - 15:19 WIB

INALUM Perkuat Daya Saing Lewat Inovasi Hijau pada Technology Innovation Seminar (TIS) 2025

14 November 2025 - 11:15 WIB

Satlantas Polres Batu Bara Gencarkan Patroli Kibas Bendera, Tekan Pelanggaran dan Cegah Laka Lantas

20 Juli 2025 - 18:18 WIB

Sipropam Polres Batu Bara Gelar Gaktibplin Dukung Ops Patuh Toba 2025

20 Juli 2025 - 18:13 WIB

Polsek Labuhan Ruku Lakukan Pengamanan di Lapas Kelas IIA Demi Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif

20 Juli 2025 - 13:38 WIB

Trending di Sumut