Menu

Dark Mode
Kasie Propam Polres Lhokseumawe Pimpin Giat Gaktiblin di Polsek Blang Mangat Kebakaran Melanda 10 Unit Ruko Semi Permanen di Aceh Utara Puluhan Jurnalis Pase Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran Polri siap menyasar jaringan Narkotika perairan Internasional melalui SATPOLAIRUD Kecelakaan Kerja, Basarnas Aceh Evakuasi 1 Orang Crew Kapal Tanker MV. Ocean Virginia Berbendera Panama 10 Rumah di Bener Meriah Ludes Dilalap “si Jago Merah”

Aceh

17 Peserta UKW PWI Kota Lhokseumawe Dinyatakan Kompeten

badge-check


					17 Peserta UKW PWI Kota Lhokseumawe Dinyatakan Kompeten Perbesar

Lhokseumawe, harianpaparazzi.com Uji Kompetensi Wartawan (UKW) PWI Kota Lhokseumawe yang dilaksanakan selama dua hari, 8 – 9 Agustus 2024 diikuti sebanyak 21 peserta, berlangsung di Hotel Rajawali, Kota Lhokseumawe.

Seluruh peserta di hari kedua, Jumat (9/8/2024), dengan penuh semangat menyelesaikan beberapa materi uji yang tersisa.

Dari 21 peserta, sebanyak 17 peserta dinyatakan kompeten, sedangkan 4 peserta belum kompeten.

Dalam sambutan penutupan, Ketua Dewan Pakar PWI Pusat Sayid Iskandarsyah, syukur alhamdulillah atas kegiatan UKW PWI Lhokseumawe selama dua hari ini telah selesai.

“Inilah kompetensi yang anda dapat meniti karir kedepannya sehingga anda para peserta nantinya bisa mengikuti ke jenjang selanjutnya. Tunjukkan bahwa anda itu sebagai wartawan yang profesional,” ujar Sayid di hadapan para peserta.

Sayid juga mengingatkan, bagi wartawan yang sudah kompeten UKW, sertifikat UKW yang ada miliki ini menjadi tanggung jawab Anda  dalam melaksanakan tugas jurnalistik.  

Tentunya Anda harus menunjukkan  kemampuan, sikap di lapangan sebagai wartawan yang bersertifikat kompetensi. 

Ketua PWI Kota Lhokseumawe Sayuti Achmad menyampaikan, apresiasi yang setinggi – tingginya para wartawan dan para pengiji yang mengikuti kegiatan UKW hingga hari kedua.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada para wartawan dan para penguji yang sudah dua hari mengikuti pelaksanaan UKW. Kepada wartawan semoga dengan mengikuti UKW ini maka mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat dalam melaksanakan tugas di lapangan sebagai Jurnalis,” ujarnya.

PWI Kota Lhokseumawe, mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang kompeten dan yang belum kompeten bisa mengikuti UKW, tentunya dengan penuh semangat.

Dalam kesempatan ini Sayuti juga  menyampaikan ucapan terima kasih kepada para sponsor yang mendukung pelaksanaan UKW ini, seperti PT. Perta Arun Gas, PT. Pema Global Energi, PT. PHE NSO, PT. Pupuk Iskandar Muda, PT. PLN Nusantara Power, Pemerintah Kota Lhokseumawe, Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, Universitas Malikussaleh, Bank Aceh, Politeknik Negeri Lhokseumawe, Bank Syariah Indonesia serta PT. Perkebunan Sendiri.

Dengan dukungan ini, kami berharap kedepannya terus dapat bekerja sama tentunya dalam meningkatkan profesionalisme para wartawan yang ada di Kota Lhokseumawe ini.

Salah satu peserta yang berhasil kompeten di UKW Madya Mashuri mengatakan, selama mengikuti kegiatan UKW, ia mengaku banyak  ilmu yang dapat dipelajari dan bisa praktek di lapangan. 

“UKW ini sangat luar biasa, dalam kegiatan UKW ini banyak masukkan dan arahan yang diberikan oleh para penguji, tentunya ini menjadi pegangan kami dalam menjalankan tugas jurnalistik di lapangan,” ujar. (rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Read More

Resmi Dilantik, Sayuti Achmad jadi Ketua JMSI Lhokseumawe-Aceh Utara

21 November 2024 - 21:35 WIB

PT PIM Survei Kepuasan Lingkungan 2024: Berkolaborasi Demi Keberlanjutan Masyarakat dan Lingkungan

20 November 2024 - 20:11 WIB

Meminimalisir Kerawanan Pilkada, Panwaslih Aceh Tenggara Gelar Bimtek Bersama 441 PTPS

19 November 2024 - 15:00 WIB

Aceh Bergejolak! Mobil Pendukung Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Korban Kerap Terima Ancaman

19 November 2024 - 14:57 WIB

Tegaskan Regulasi Pilkada, KIP Agara Gelar Penyuluhan Hukum kepada Badan Adhoc

18 November 2024 - 15:39 WIB

Trending on Aceh