Menu

Mode Gelap
Diduga Tanpa Izin Camat dan Pemkab, Geuchik di Nibong Ikuti Bimtek Tertutup ke Medan, Per Desa Dipungut Rp15 Juta Begini Cara Warga Aceh Timur Akhirnya Mendapat Air Minum Layak Pascabanjir Menguak Keadaan di Kuala Simpang: Dua Bulan Pascabanjir, Lumpur dan Sampah Masih Mengurung Permukiman Warga Menunggu Bantuan di Tengah Lumpur, Jerit Pengungsi Baktiya di Tanggap Darurat Keempat Proyek Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Aceh Utara Masih Tertunda, Baru Capai 53 Persen Menyingkap Akar Bencana: Banjir Bandang Aceh dan Dugaan Okupasi Hutan Ilegal

Aceh

Mualem: Pemerintah Aceh Maksimalkan Segala Upaya Tangani Banjir Besar yang Melanda Seluruh Aceh

badge-check


					Mualem: Pemerintah Aceh Maksimalkan Segala Upaya Tangani Banjir Besar yang Melanda Seluruh Aceh Perbesar

Aceh, Harianpaparazzi.com – Banjir besar yang menerjang hampir seluruh wilayah Aceh sejak dini hari membuat ribuan warga terdampak dan memicu kepanikan di berbagai daerah. Menyikapi kondisi darurat tersebut, Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem memberikan pernyataan resmi terkait langkah pemerintah dalam menangani bencana besar ini.

Dalam keterangannya, Mualem mengatakan bahwa pemerintah sedang melakukan berbagai langkah cepat untuk menekan dampak bencana.

“Terjadi banjir di seluruh Aceh, dan kita sudah mengambil langkah-langkah cepat. Kita mencoba ini, kita mencoba itu. Semua kita upayakan semaksimal mungkin,” ujar Mualem pada Sabtu (29/11/2025).

Pemerintah Aceh Kerahkan Semua Aparat dan Peralatan

Menjawab pertanyaan soal banyaknya kerusakan akibat banjir, Mualem menegaskan bahwa Pemerintah Aceh mengambil peran penuh dalam penanganan darurat.

“Untuk kerusakan Aceh yang begitu banyak, pemerintah Aceh tentu mengambil peran langsung. Semua aparat, peralatan, dan sumber daya yang bisa kita gunakan untuk menyelamatkan nyawa dan membantu masyarakat sedang kita gerakkan,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa fokus utama pemerintah saat ini adalah evakuasi warga, distribusi bantuan pangan, dan pembukaan akses jalan yang terputus akibat longsor dan luapan air.

Gangguan Jaringan Telekomunikasi Ditangani

Sejumlah daerah kehilangan akses komunikasi karena jaringan telekomunikasi putus. Kondisi ini membuat banyak warga tidak dapat menghubungi keluarga mereka.

Mualem menanggapi hal itu dengan mengatakan,
“Sekarang ada jaringan telekomunikasi yang tidak nyambung lagi dengan masyarakat, dan ini kita sedang upayakan perbaikannya. Kita sudah berkoordinasi dengan operator untuk percepatan pemulihan jaringan.”

Pesan Mualem untuk Masyarakat yang Sedang Menderita

Ketika diminta menyampaikan saran kepada warga yang sedang kesulitan akibat banjir, Mualem menyampaikan pesan penguatan:

“Yang namanya musim panjang dan bencana besar seperti ini, kita usahakan semaksimal mungkin. Apa pun yang bisa kita perbuat, kita perbuat untuk masyarakat. Jangan menyerah. Kita terus memperluas bantuan dan mempercepat penanganan,” katanya.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk tetap tabah dan saling membantu:
“Semangat, semangat. Kita hadapi ini sama-sama. Semua bantuan yang datang akan terus kita salurkan.”

Pemantauan Berlanjut 24 Jam

Mualem menutup keterangannya dengan memastikan bahwa Pemerintah Aceh terus memantau perkembangan banjir selama 24 jam dan siap mengirim bantuan tambahan ke wilayah yang paling parah terdampak.( Tri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Bupati Salim Fakhry Peusijuek, Kapolda Aceh Irjen Pol Marzuki Ali Basyah

20 Januari 2026 - 11:09 WIB

Sekian Lama Terlantar Pasca Banjir, Brimob Aceh Turun Tangan Bersihkan Sekolah Para Penghuni Surga

19 Januari 2026 - 16:53 WIB

Bupati Aceh Tenggara Serahkan Bantuan Masa Panik Korban Kebakaran

18 Januari 2026 - 12:33 WIB

Anggota DPR RI T.A. Khalid Bantah Jual Tanah Negara

17 Januari 2026 - 17:47 WIB

Kampung Nelayan Merah Putih atau Kampung Abu-Abu? Proyek KKP Rp13,3 Miliar di Aceh Utara Dikerjakan Lintas Tahun, Aturan Seolah Jadi Pajangan

16 Januari 2026 - 16:35 WIB

Trending di Aceh