Menu

Mode Gelap
Polres Aceh Utara Bongkar Jaringan Penipuan Konvensional: Modus Jual Nama Polisi hingga Janji PNS Polres Aceh Utara Musnahkan 73 Kg Ganja, Kapolri Tekankan Pelayanan Pro Rakyat Gubernur Aceh Pimpin Upacara Hari Bhayangkara di Blang Padang PTPL Harapan Di antara Janji Direksi Baru Tambang Galian C Liar di Langkahan-Aceh Utara Tak Tersentuh Hukum, Kapolsek: Saya Belum Monitor Pesawat Charter PT PGE Resmi Mengudara: Dukung Mobilitas Industri Migas Aceh

Internasional

Gala Dinner Penuh Inspirasi Mewarnai Event International Sustainability Forum 2024

badge-check


					Gala Dinner Penuh Inspirasi Mewarnai Event International Sustainability Forum 2024 Perbesar

Jakarta, harianpaparazzi.com — International Sustainablity Forum (ISF) 2024 digelar di Jakarta Convention Center. Dalam rangkaian acaranya, digelar gala dinner di Kawasan Monumen Nasional atau Monas untuk menyambut para kepala negara dan tamu kehormatan ISF 2024.

Wapres Ma’ruf Amin dalam pidatonya saat Gala Dinner ISF Jakarta 2024 mengatakan bahwa Indonesia terus memperkuat kerjasama internasional melalui kemitraan strategis dan inisiatif multilateral, termasuk melalui forum ini.

“Komitmen Indonesia terhadap mitigasi risiko perubahan iklim melalui kepatuhan penuh terhadap Perjanjian Paris dan target emisi nol pada tahun 2060,” kata Wapres.

Indonesia juga fokus pada pertumbuhan hijau melalui pemberdayaan masyarakat lokal dan praktek pertanian berkelanjutan.

Selain itu, Wapres menekankan pentingnya sinergi dalam merumuskan kebijakan global yang berkeadilan, dengan jaminan pemerataan pembangunan ekonomi berkelanjutan bagi masyarakat rentan.

“Dorongan untuk memperluas peran lembaga keuangan internasional dalam pembiayaan proyek hijau di negara berkembang,” lanjut Wapres Ma’ruf Amin.

Wapres Ma’ruf Amin menyampaikan harapannya agar forum ISF 2024 ini menghasilkan solusi nyata menuju kehidupan masyarakat internasional yang lebih sejahtera dan adil.

Sebelumnya, Shinta Widjaja Kamdani, Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Kemaritiman, Investasi, dan Luar Negeri Kadin, mengungkapkan bahwa jamuan malam ini merupakan acara yang megah tetapi tetap hangat.

Selain menjamu para pemimpin dan peserta, gala dinner dihadirkan dengan tujuan untuk memperkenalkan budaya Indonesia kepada tamu yang berasal dari berbagai negara.

“Kami berharap agar seluruh tamu undangan yang hadir pada ISF 2024 tidak hanya sekadar menghadiri acara ini, tetapi juga dapat merasakan kehangatan budaya Indonesia yang akan ditampilkan melalui gala dinner ini,” ungkapnya.

Tamu undangan gala dinner dalam rangka acara International Sustainability Forum (ISF) 2024 terlihat santai dan sangat menikmati suasana malam Gala Dinner. Acara tersebut pun selain menyuguhkan makanan khas Nusantara, juga menampilkan atraksi pencahayaan dan video mapping.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mitra Kerja Terbaik Bumida Jalan-Jalan ke Korea Bareng Sultanah

24 Juni 2025 - 19:49 WIB

Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu Pimpin Delegasi RI di Pertemuan Tahunan IsDB 2025 di Aljazair

22 Mei 2025 - 14:45 WIB

Polri Kirim Tim Medis ke Myanmar, Layani Lebih dari 1.100 Korban Gempa

12 April 2025 - 13:47 WIB

KOWANI Wujudkan Ekonomi Digital Implementasi Asta Cita

13 Maret 2025 - 18:09 WIB

Indonesia Bantu Solomon Islands Kembangkan Sektor Peternakan

24 Oktober 2024 - 20:56 WIB

Trending di Internasional