Menu

Mode Gelap
Menunggu Bantuan di Tengah Lumpur, Jerit Pengungsi Baktiya di Tanggap Darurat Keempat Proyek Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Aceh Utara Masih Tertunda, Baru Capai 53 Persen Menyingkap Akar Bencana: Banjir Bandang Aceh dan Dugaan Okupasi Hutan Ilegal Saat Jalan Terputus, Bantuan Tak Cukup Datang: Apa yang Harus Dilakukan untuk Bener Meriah, Takengon? Aceh Utara Dilanda Banjir Parah, Ayahwa Nilai Perhatian Pemerintah Pusat Belum Maksimal Komunikasi Pemkab Aceh Utara Tersumbat, Penanganan Banjir Dinilai Lambat!

News

PWI Kalsel usulkan Ketahanan Pangan jadi isu Penting dalam gelaran HPN 2025

badge-check


					PWI Kalsel usulkan Ketahanan Pangan jadi isu Penting dalam gelaran HPN 2025 Perbesar

Jakarta, harianpaparazzi.com — Ketua PWI Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H Zainal Helmie mengaku bahagia atas kepercayaan ditunjuknya Banjarmasin, Kalsel sebagai tuan rumah Hari Pers Nasional (HPN) 2025 mendatang.

Zainal Hilmie mengapresiasi kepercayaan Ketua Umum PWI Hendry Ch Bangun kepada PWI Kalsel sebagai tuan rumah HPN.

“Oleh karena itu, saya mengupayakan hadir dalam rapat ini untuk menyampaikan langsung apresiasi PWI Kalsel kepada Ketum PWI Pusat sekaligus untuk menunjukkan keseriusan menjadi tuan rumah HPN 2025,” ujar Zainal Hilmie dalam rapat Pengurus Harian PWI Pusat, di Jakarta, Rabu (6/10/2024).

Hadir dalam rapat tersebut, selain Ketum PWI Pusat dan Ketua PWI Kalsel, juga tampak antara lain Ketua Panitia Pelaksana HPN 2024 Raja Pane, Sekjen Iqbal Irsyad dan Bendahara Umum H Mohammad Nasir.

Rapat menerima dengan baik pemaparan Ketua PWI Kalsel terkait kegiatan yang telah dilakukan dan rencananya sebagai persiapan HPN 2025.

Helmie mengatakan HPN 2025 memperoleh momentum yang pas karena beberapa hari lalu, Dewan Pers menetapkan Kalsel sebagai daerah terbaik pertama dalam kemerdekaan pers di Indonesia.

Selain itu, Kementerian Pertanian telah menetapkan Kalsel sebagai salah satu provinsi penyangga pangan di masa depan. Mengingat Kalsel memiliki potensi besar untuk terus meningkatkan hasil pertanian terutama padi.

Tone pemberitaan media-media lokal terhadap isu ketahanan pangan terbilang sangat positif. Karena itu berkaitan dengan kegiatan ekonomi masyarakat dan salah satu mesin penggerak ekonomi Kalsel.

Ketua PWI Kalsel H Zainal Hilmie mengusulkan agar masalah ketahanan pangan diangkat menjadi salah satu isu penting dalam gelaran HPN 2025 mendatang.

Hal tersebut sejalan dengan program kerja PWI Merah Putih di bawah kepemimpinan Hendry Ch Bangun yang menekankan pers harus memiliki wawasan kebangsaan, memperkuat nilai-nilai nasionalisme dan menjaga persatuan, selain terus meningkatkan kerja profesional untuk menghasilkan karya jurnalisme berkualitas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Universitas Mercu Buana Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke 11 Desa Terdampak Banjir Bandang di Aceh

10 Januari 2026 - 17:36 WIB

Bupati Batu Bara Raih Anugerah Sahabat Pers Indonesia dari SMSI

8 Januari 2026 - 12:07 WIB

Informasi Penanganan Banjir Aceh Utara Tak Satu Pintu, Publik Bingung di Tengah Krisis Kemanusiaan

24 Desember 2025 - 19:57 WIB

Bantuan Tepat Sasaran Kodim 0208/Asahan Tuai Apresiasi dari Masyarakat Agam

22 Desember 2025 - 11:50 WIB

FWK : Pejabat Jangan Antikritik, Pers Selalu Hadir Untuk Kepentingan Publik

21 Desember 2025 - 09:58 WIB

Trending di News