Menu

Mode Gelap
Kabar Gubernur Aceh Nikah Lagi Beredar di Medsos, Pemerintah Aceh Belum Beri Klarifikasi Diduga Tanpa Izin Camat dan Pemkab, Geuchik di Nibong Ikuti Bimtek Tertutup ke Medan, Per Desa Dipungut Rp15 Juta Begini Cara Warga Aceh Timur Akhirnya Mendapat Air Minum Layak Pascabanjir Menguak Keadaan di Kuala Simpang: Dua Bulan Pascabanjir, Lumpur dan Sampah Masih Mengurung Permukiman Warga Menunggu Bantuan di Tengah Lumpur, Jerit Pengungsi Baktiya di Tanggap Darurat Keempat Proyek Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Aceh Utara Masih Tertunda, Baru Capai 53 Persen

News

Kapolsek Pulogadung Ganjar Penghargaan kepada Anggota dan Mitra Kerja yang berhasil Tangkap Penjahat

badge-check


					Kapolsek Pulogadung Ganjar Penghargaan kepada Anggota dan Mitra Kerja yang berhasil Tangkap Penjahat Perbesar

Jakarta, harianpaparazzi.com – Polsek Pulogadung memberikan penghargaan kepada personel dan mitra kerja yang berperan penting dalam penangkapan pelaku kejahatan di Jl Kayu Putih Raya, Kelurahan Kayu Putih, beberap waktu lalu.

Acara penghargaan berlangsung di Lapangan Polsek Pulogadung, Jl Raya Bekasi Timur, Kelurahan Cipinang, mulai pukul 08.00 WIB, dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Pulogadung, Kompol Suroto, SH.pada hari senin (09/09/2024)

Dalam sambutannya, Kapolsek mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada seluruh penerima penghargaan atas dedikasi dan kontribusi mereka dalam menjaga keamanan masyarakat.

Mereka yang menerima penghargaan adalah sebagai berikut:
Bhabinkamtibmas Kel. Kayu Putih:
– Aiptu Agus Supriyatna

Babinsa Kel. Kayu Putih:
– Serka Eko Saroyo
– Serda Ipong Triyono

Satpol PP Kel. Kayu Putih:
– Ricki Budiyo Hutomo
– Arif Surahman
– Andi Aan

PPSU Kel. Kayu Putih:
– Mohammad Septiadi
– Irvan Kurniawan
– M. Ridwan

FKDM Kel. Kayu Putih:
– Muhammad Nauval

Dalam arahannya, Kapolsek Pulogadung menekankan pentingnya sinergitas antara berbagai instansi dalam menjaga situasi kondusif dan menanggapi tantangan keamanan dengan cepat dan efektif.

“Pemberian penghargaan ini adalah bentuk pengakuan atas kerja keras dan dedikasi tinggi dari rekan-rekan semua. Semoga ini dapat memotivasi dan meningkatkan semangat dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” ujar Kapolsek.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama, menandai penghargaan atas kerja sama yang solid dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di masyarakat. Polsek Pulogadung berharap agar penghargaan ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh anggota dan mitra untuk terus berkontribusi dalam menjaga keamanan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

FWK Ingatkan Pemerintah, Cabut 28 Izin Perusahaan, Tegakkan Hukum Bukan ‘Lip Service’

22 Januari 2026 - 11:48 WIB

Kolaborasi SMSI Batu Bara–Kejari: Sinergi Hukum dan Pengembangan SDM untuk Kemajuan Daerah

14 Januari 2026 - 16:00 WIB

Universitas Mercu Buana Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke 11 Desa Terdampak Banjir Bandang di Aceh

10 Januari 2026 - 17:36 WIB

Bupati Batu Bara Raih Anugerah Sahabat Pers Indonesia dari SMSI

8 Januari 2026 - 12:07 WIB

Informasi Penanganan Banjir Aceh Utara Tak Satu Pintu, Publik Bingung di Tengah Krisis Kemanusiaan

24 Desember 2025 - 19:57 WIB

Trending di News