Menu

Mode Gelap
Breaking News!! Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Kasie Propam Polres Lhokseumawe Pimpin Giat Gaktiblin di Polsek Blang Mangat Kebakaran Melanda 10 Unit Ruko Semi Permanen di Aceh Utara Puluhan Jurnalis Pase Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran Polri siap menyasar jaringan Narkotika perairan Internasional melalui SATPOLAIRUD Kecelakaan Kerja, Basarnas Aceh Evakuasi 1 Orang Crew Kapal Tanker MV. Ocean Virginia Berbendera Panama

News

SPPG Lanud Husein Sastranegara SalurkanRatusan Paket Makanan Bergizi

badge-check


					SPPG Lanud Husein Sastranegara SalurkanRatusan Paket Makanan Bergizi Perbesar

Bandung, harianpaparazzi.com – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Lanud Husein Sastranegara menyalurkan ratusan paket makanan bergizi secara gratis kepada para siswa di SMA Negeri 9 Bandung, Senin (14/4/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan gizi siswa sekolah dan mendorong pola hidup sehat di kalangan pelajar.

Sebanyak 700 lebih paket makanan bergizi dibagikan langsung kepada siswa yang telah terdata sebagai penerima manfaat.

Menu makanan yang dibagikan merupakan sehat dan seimbang, terdiri dari nasi, lauk pauk, sayuran, buah, serta susu, yang sudah dikonsultasikan dan disupervisi oleh ahli gizi.

Komandan Lanud Husein Sastranegara, Kolonel Pnb Alfian, S.E., M.Han., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI AU melalui Lanud Husein Sastranegara terhadap generasi muda, khususnya dalam pemenuhan gizi seimbang guna mendukung proses belajar yang optimal.

“Kami berharap bantuan makanan bergizi ini dapat memberikan manfaat langsung bagi siswa, sekaligus menjadi edukasi pentingnya asupan gizi yang cukup dalam menunjang prestasi akademik,” ujar Danlanud.

Program pembagian makanan bergizi ke sekolah-sekolah di wilayah Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, merupakan hasil sinergi antara Lanud Husein Sastranegara dan masyarakat dalam upaya membangun generasi yang sehat dan cerdas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Fadli Zon dan Menbud Rusia Sepakati Akselerasi Kerja Sama Budaya Indonesia–Rusia

16 April 2025 - 10:22 WIB

Evaluasi Pengelolaan Mudik, Kakorlantas Amanatkan Tata Kelola Transportasi Publik Diperbaiki

16 April 2025 - 10:19 WIB

Ahmad Syahroni Apresiasi Polres Metro Jakarta Timur: Tindak Cepat Kasus Viral Penganiayaan ART di Pulogadung

15 April 2025 - 15:41 WIB

Masyarakat Puas Dengan Kinerja Kepolisian Jaga Lingkungan Saat Masa Mudik

15 April 2025 - 15:17 WIB

Survei Tunjukan Kepuasan Terhadap Kinerja Polantas Saat Pengamanan Mudik 2025

15 April 2025 - 15:16 WIB

Trending di News